Gk7qp1DNYQGDurixnE7FWT3LyBvSK3asrvqSm057
Bookmark

Surat Keputusan Hasil Penetapan Calon Peserta Kompetisi Sains Nasional (KSN) Sekolah Dasar (SD) Tingkat Nasional Tahun 2021

Dalam rangka peningkatan mutu peserta didik khususnya dalam bidang Sains (Matematika dan IPA), Pusat Prestasi Nasional melalui bidang Pendidikan Dasar, Sekretariat Jenderal, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi adalah menyelenggarakan Kompetisi Sains Nasional (KSN) SD Tingkat Nasional Tahun 2021.

Untuk menentukan calon peserta Kompetisi Sains Nasional (KSN) SD Tingkat Nasional, telah dilakukan proses penilaian oleh tim juri yang kompeten dibidangnya.

Proses penilaian menentukan calon peserta Kompetisi Sains Nasional (KSN) SD Tingkat Nasional, adalah dengan skema sebagai berikut:

  1. Penilaian peserta didasarkan pada mekanisme peringkat nasional dan kuota peringkat nilai tertinggi pada masing-masing provinsi dengan rincian sebagai berikut:
    • sejumlah 136 (seratus tiga puluh enam) peserta didik berdasarkan ranking nasional hasil seleksi babak penyisihan dengan jumlah maksimal setiap provinsi sebanyak 6 (enam) peserta didik.
    • sejumlah 4 (empat) peserta didik wakil masing-masing provinsi diambil dari peringkat tertinggi provinsi.
  2. sehingga setiap provinsi dapat diwakili oleh minimal 4 (empat) peserta didik dan maksimal 10 (sepuluh) peserta didik untuk masing-masing bidang kompetisi Matematika dan IPA berdasarkan hasil penilaian seleksi babak penyisihan.
  3. jumlah peserta Kompetisi Sains Nasional (KSN) SD Tingkat Nasional Tahun 2021 berjumlah 272 peserta didik (untuk setiap bidang) yang berasal dari 34 provinsi.

Surat keputusan berisi nama-nama siswa Sekolah Dasar Tahun 2021 yang terbaik dalam bidang lomba IPA (Ilmu Pengetahuan Alam) dan Matematika.

Untuk melihat nama-nama Peserta Calon Peserta Kompetisi Sains Nasional (KSN) Sekolah Dasar (SD) Tingkat Nasional Tahun 2021 Lomba IPA dan Matematika Tahun 2021 pada setiap daerah kabupaten atau provinsi, silahkan di download langsung surat keputusan kepala pusat prestasi nasional pada link berikut 📥 Download File

Informasi Berita Guru tentang Surat Keputusan Hasil Penetapan Calon Peserta Kompetisi Sains Nasional (KSN) Sekolah Dasar (SD) Tingkat Nasional Tahun 2021 silahkan dimanfaatkan atau dibagikan 🙏 Share is Caring 👀 dan JADIKAN HARI INI LUAR BIASA!😊